Jumat, 23 Juni 2017

Timnas U-22 Menjelang Tugas Utama

Pemusatan latihan timnas Indonesia U-22 akan berlangsung 30 Juni hingga 10 Juli 2017 mendatang di Bali. Setelah menjalani latihan dan sejumlah ujicoba di Pulau Dewata, anak asuh Luis Milla akan menunaikan tugas utamanya tahun ini, yaitu mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-23 di Thailand pada 19-23 Juli dan SEA Games 2017 di Malaysia sejak 19 Agustus. Yang menjadi target sejati adalah meraih medali emas di SEA Games, maka berlaga di Kualifikasi Piala Asia bisa menjadi proses mematangkan penampilan Evan Dimas dkk. Sebanyak 26 pemain dipanggil dan akan menjalani seleksi terakhir yang menghasilkan 23 pemain. Milla membuat kejutan dengan memanggil Egy Maulana Vikri, pemain timnas U-19 yang bermain cemerlang ketika tampil dalam turnamen Toulon di Prancis.

Berikut 26 Pemain Timnas Indonesia U-22
Kiper: Kurniawan Kartika Ajie (Persiba Balikpapan), Moch Diky Indriyana (Bali United), Satria Tama (Persegres Gresik United)
Belakang: Andy Setyo Nugroho (PS TNI), Hansamu Yama Pranata (Barito Putera), Putu Gede Juni Antara (Bhayangkara FC), Osvaldo Haay (Persipura), Ryuji Utomo (Persija), Rezaldi Hehanusa (Persija), Ricky Fajrin Saputra (Bali United).
Tengah: Evan Dimas Darmono (Bhayangkara FC), Hanif Abdurrauf Sjahbandi (Arema), Muhammad Hargianto (Persija), Gian Zola Nasrulloh (Persib), Febri Hariyadi (Persib), Septian David Maulana (Mitra Kukar), Asnawi Mangkualam Bahar (PSM), Saddil Ramdani (Persela), Egy Maulana Vikry
Depan: Marinus Mariyanto Wanewar (Persipura), Yabes Roni Malaifani (Bali United), Ezra Walian, Ahmad Nur Hardianto (Persela).


Tidak ada komentar:

Posting Komentar